Tandantangani Komitmen Bersama, Pemkab Sumedang dan TNI Siap Bersinergi

ist
Wakil Bupati (Wabup) Sumedang, M Fajar Aldila melakukan penandatanganan komitmen bersama dengan Komando Distrik Militer (Kodim) 0610 Sumedang di Aula Nasution, Mabes TNI AD, Jakarta, Rabu 25 Juni 2025.
0 Komentar

ARTIKELKITA, JAKARTA – Pemerintah Kabupaten Sumedang menandatangani komitmen bersama dengan TNI dalam upaya menguatkan komitmen untuk pembangunan dan ketahanan wilayah.

Penandatanganan komitmen bersama ini dilakukan oleh Wakil Bupati (Wabup) Sumedang, M Fajar Aldila dan Komando Distrik Militer (Kodim) 0610 Sumedang di Aula Nasution, Mabes TNI AD, Jakarta, Rabu 25 Juni 2025.

Tidak hanya Kabupaten Sumedang, penandatanganan komitmen bersama ini juga dilakukan oleh kabupaten dan kota lainnya di Jawa Barat dan kodim dibawah Kodam III Siliwangi dan Kodam Jaya.

Baca Juga:Herman Khaeron Apresiasi Kinerja Perangkat Desa yang Menjadi Garda Terdepan Melani WargaWagub Jabar Kagum Dengan Talenta Muda Tasikmalaya Terhadap Sepakbola

Menurut Wabup Fajar yang hadir mewakili Bupati Sumedang menyampaikan bahwa kerja sama antara pemerintah daerah dan TNI bukan hanya pada aspek pembangunan fisik semata, tapi juga mencakup dimensi sosial, lingkungan, serta pembentukan karakter kebangsaan.

“Kerja sama ini bukan hanya soal infrastruktur, tetapi juga tentang membangun ketahanan masyarakat dari pelatihan bela negara hingga rehabilitasi ruang kelas dan rumah tidak layak huni. TNI dan Pemda hadir untuk rakyat,” ujarnya.

Selain itu, dalam kesepakatan tersebut tercantum kolaborasi strategis dalam hal pengelolaan sumber daya air, pengurangan risiko bencana, pelestarian lingkungan, pengelolaan sampah, serta penguatan nilai-nilai bela negara di tengah masyarakat.

Wabup Fajar juga mengatakan bahwa Sumedang telah menjadi bagian aktif dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dan siap meningkatkan dukungan anggaran untuk program tersebut di tahun mendatang.

“Alhamdulillah, kerja sama dengan TNI sudah kita jalankan, (diantaranya) melalui TMMD. Sesuai arahan Gubernur, tahun depan anggaran TMMD akan kita tingkatkan agar semakin banyak yang bisa dibangun untuk kemakmuran masyarakat Sumedang,” tambahnya.

Ia mengatakan, penandatanganan komitmen bersama menjadi simbol kuat sinergi lintas sektor yang semakin diperkuat untuk percepatan pembangunan dan penguatan ketahanan wilayah di seluruh pelosok Jawa Barat.

“Dengan kolaborasi ini, diharapkan kualitas hidup masyarakat, termasuk di Kabupaten Sumedang, dapat terus meningkat kedepannya,” katanya. (***)

0 Komentar